Bahasa Sanskerta dan Bahasa Melayu

James T. Collins

Collection : Naskah dan dokumen Nusantara (= Textes et documents nusantariens)

Collection's number: 27

Edition: EFEO, KPG (Kepustakaan Populer Gramedia)

Publication date: 2009

Status : Other Distributor

0,00

ISBN-13 : 978-979-910141-9

Width : 16 cm

Height : 24 cm

Number of pages : 144

Distributor : Autre éditeur

Geography : Indonesia

Language : Indonesian

Place : Jakarta

Support : Papier

Description :

144 p., ill., map, 24 cm., paperback, indonesian

Read more Read less
Other Distributor
This article has been added to the basket

Abstract

Berapa kiranya kata asal Sanskerta dalam kalimat berikut?
 
"Para sarjana budaya sudah membuktikan, pengaruh alam Sanskerta atas alam Nusantara mencakup ketiga bidang: agama, bahasa, dan sastra."
 
Ternyata tidak kurang dari sepuluh!!!
 
Di antara kata-kata yang setiap hari kita gunakan terdapat ratusan kata yang berasal dari bahasa Sanskerta. Namun ini hanya permukaan dari pengaruh bahasa Sanskerta atas bahasa Melayu, alias Indonesia, selama 1.300 tahun perkembangannya. Bahasa Sanskerta sebenarnya pernah digunakan secara luas di Nusantara, kemudian menyuburkan aneka ragam kesusastraan, bahkan melahirkan berbagai jenis aksara dan sistem tulisan dari Sumatra Utara sampai Sulawesi Selatan.
 
Dalam buku singkat ini, Prof. James Collins, ahli linguistik komparatif, membeberkan dengan jelas dan sederhana perkembangan segala jenis hubungan bahasa Sanskerta dan bahasa Melayu dari masa ke masa.

Table of contents

Daftar Gambar
 
Prakata
Bab 1. Pendahuluan
 
Bab 2. Tradisi Pengkajian
 
Bab 3. Tulisan
 
Bab 4. Leksikon
 
Bab 5. Upaya Sejarah Trimatra
 
Bibliografi

About the collection

Naskah dan dokumen Nusantara (= Textes et documents nusantariens)

Koleksi Naskah dan Dokumen Nusantara yang diterbitkan di Indonesia oleh Ecole française d'Extrême-Orient bertujuan menerbitkan suntingan naskah daerah, baik yang berupa transkripsi rekaman maupun yang berupa naskah yang belum pernah terbit. Naskah-naskah tersebut dimaksudkan untuk kalangan ilmiah dan akan disertai pengantar ringkas, ikhtisar dan apparatus criticus seperlunya dalam bahasa Indonesia dan bahasa Perancis.
 
Sejumlah besar dokumen tersebut terancam punah atau bila tersimpan dalam perpustakaan, masih menunggu penyuntingan, analisa dan terjemahannya. Sebagai pendahuluan bagi penelitian yang lebih mendalam, maka Ecole française d'Extrême-Orient menyediakan koleksi ini untuk para peneliti yang bersangkutan. Dengan demikian Ecole française d'Extrême-Orient berharapan dapat ikut serta memberi sumbangan dalam memperkenalkan kebudayaan Nusantara.
 
Cette collection de Textes et documents nousantariens, publiée en Indonésie par l'Ecole française d'Extrême-Orient, a pour but l'édition de textes vernaculaires transcrits à partir d'enregistrements originaux ou manuscrits inédits. Ces textes seront mis à la disposition du public scientifique accompagnés, en indonésien et en français, d'une présentation succincte, d'un résumé et de l'apparat critique nécessaire.
 
Nombre de ces documents sont menacés de disparition ou, dans le meilleur des cas, attendent dans les bibliothèques une édition critique, une analyse et une traduction. Précédant ces recherches plus approfondies, l'Ecole française d'Extrême-Orient se propose d'ouvrir cette collection aux divers spécialistes concernés et désire ainsi contribuer à une meilleure connaissance des cultures nousantariennes.

Related books